Pemain SFC akan segera ditentukan nasibnya usai RUPS
lutfi blogs - Menanggapi pemberitaan terkait perombakan di tubuh tim, manajemen Sriwijaya FC meminta pendukung untuk sabar dan menanti hasil rapat pemegang saham.
Menurut Presiden SFC, Dodi Reza, salah satu agenda dari Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) adalah menentukan langkah selanjutnya menyambut musim depan. Selain membahas evaluasi tim mulai jajaran direksi, pelatih hingga pemain.
Meskipun begitu, manajemen telah mengamankan tanda tangan beberapa pemain-pemain andalan musim lalu. Sejumlah pemain inti macam Ferry Rotinsulu, Ponaryo Astaman, Lim Joon Sik, dan Thierry Gathuessy diklaim oleh manajemen telah deal untuk kembali berseragam SFC musim depan.
Selain itu, manajemen juga lebih memprioritaskan para pemain dan pelatih yang sukses mempersembahkan trofi jawara ISL 2011-2012.
"Pada intinya manajemen akan tetap memprioritaskan pelatih dan pemain yang telah berjasa. Namun tidak dipungkiri musim depan akan lebih kompetitif, tentu kita juga akan melakukan perombakan ataupun penambahan pemain." ujar Dodi Reza. (sri/dzi)
Sumber : Bola.net
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment